PRAMUKA PENGGALANG BERKARYA TANPA HENTI DI ERA PANDEMI COVID 19
SALAM PRAMUKA…..
Alhamdulillah pramuka Indonesia tetap berjaya sampai umur 59 tahun.
Perayaan hari pramuka tahun ini dirasa memang berbeda dari tahun-tahun
sebelumya. Biasanya kami merayakan
dengan berbagai perlombaan yang seru dan diawali dengan upacara bendera. Namun,
kali ini kami hanya bisa melakukan upacara peringatan Hari Pramuka secara
virtual saja. Di sekolah, kami melaksanakan berbagai perlombaan yang sengaja
digabung dengan peringatan Hari Nasional yakni kemerdekaan.
Kwartir Ranting Kecamatan Garum mengadakan sebuah perlombaan video
berdurasi pendek dengan tema “Pramuka Penggalang Berkarya Tanpa Henti di Era
Pandemi”. Perwakilan Tim Pramuka Penggalang dari SMP IT Al-Hikmah Bence juga
turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Dalam Pembuatan Video Ini kami
mengusung tema "berbagi". Hal ini sekaligus kami laksanakan bertepatan dengan
Kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam.
Video berdurasi pendek Tim Arpetaga SMP IT Al-Hikmah Bence didukung oleh Mas Fauzi Nazih sebagai pengisi video dan Mas Alifianto Altruist sebagai editornya serta tim Pramuka yang lainnya. Alhamdulillah perjuangan membuat video membuahkan hasil. Kami meraih Peringkat 2 Tingkat Penggalang SMP/MTs Se Kecamatan Garum.
SELAMAT DAN TERIMA KASIH, TERUS
BERKARYA DAN BERPRESTASI TIADA HENTI JJ
SALAM PRAMUKA!!
Video dapat disaksikan di Youtube SMP IT Al-Hikmah: https://youtu.be/wggGq82MfDw